Kirim Email Massal. 6 Alasan Mengapa Email Marketing.


Banyak yang tidak memahami bahwa kirim email massal / email marketing sangat penting untuk dilakukan. Namun, anda harus memahami bahwa kirim email massal bukan lah mengirim email dalam jumlah banyak kepada orang-orang yang tidak mengenal anda. Karena ini artinya melakukan spamming. Spamming akan mengganggu pemilik email.
Melakukan spamming tidak hanya mengganggu pemilik email, namun juga akan ‘mematikan’ bisnis anda.
Yang saya maksud dengan kirim email massal / email marketing adalah :
  1. Mengirim email kepada kenalan anda
  2. Mengirim email kepada subscriber anda
  3. Mengirim email ke ratusan milis yahoo groups
  4. Mengirim email viral
  5. Merubah pengunjung blog / web anda menjadi prospek, bisa dengan : form opt in, facebook fanpage, dll
  6. Melakukan follow up kepada para prospek dan subsriber
  7. Squeeze page
  8. Landing page
  9. Memasang form opt in di blog / web anda
  10. Memasang facebook fanpage di blog / web anda
  11. Mengirim email massal / broadcast ke semua subcriber blog / web anda
  12. Melakukan follow up kepada para pembeli dan pelanggan anda
  13. Meminta bantuan kepada kenalan anda
  14. Mengirim email joint venture
  15. Metode marketing otomatis
  16. Dan metode email massal lainnya
Lalu, kenapa mesti kirim email massal / email marketing ?
6 Alasan Mengapa Kirim Email Massal / Email Marketing:
  1. Hasilnya instan. Dapat dilihat hasilnya beberapa menit setelah pengiriman email dilakukan. Anda  bisa langsung mengetahui responnya dan  bisa langsung mendapatkan penjualan.
  2. Biaya marketing yang sangat kecil. Tidak perlu biaya cetak brosur, tidak perlu biaya pos. Bahkan biaya NOL rupiah.
  3. Bisa untuk melakukan pengetesan. Ketika sebuah produk baru diluncurkan, kita  bisa langsung mengetahui hasilnya. Berapa cepat Anda ingin melihat hasil penjualan? Jauh lebih baik daripada Anda harus menunggu berminggu-minggu untuk mendapatkan  hasil pengetesan.
  4. Pembuatannya sangat mudah dan cepat.
  5. Responnya lebih besar karena langsung diterima oleh pemilik email yang sah.
  6. Dengan email marketing, Anda  bisa menjalankan metoda Automatic Marketing (marketing otomatis). Yang akan meringankan tugas Anda dan sekaligus mendatangkan dan meningkatkan penjualan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Home | Gallery | Tutorials | Freebies | About Us | Contact Us

Copyright © 2009 air kehidupan |Designed by Templatemo |Converted to blogger by BloggerThemes.Net